Mahasiswa KKN-PPM Kelompok 67 Tanam TOGA

news, Pendidikan669 Dilihat

PATRIOTNUSANTARANEWS.COM | ACEH UTARA – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran dan Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Malikussaleh kelompok 067, bersama Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Subhan ST, MSc sukses melakukan penanaman Tanaman Obat Keluarga (TOGA) di Lahan Balai Serba Guna Desa Jurong, Kecamatan Sawang, Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh.

Kegiatan tersebut dilakukan di Balai Pengajian Desa Jurong-Sawang pada Sabtu (4/11/2023). Penanaman Toga tersebut merupakan salah satu dari program kerja yang disarankan mahasiswa kKN-PPM kelompok 67 kepada masyarakat.

Ridha Hafdhi selaku ketua kelompok 67 mengatakan, awal mula mereka menggagas proker tersebut adalah berdasarkan hasil observasi.

“Kami melihat warga desa Jurong ini sedikit yang menanam Toga. Maka dari itu kami mengambil ide untuk melakukan penanaman Toga,” ungkap Ridha.

Selain itu, penanaman Toga tersebut bertujuan untuk memperkenalkan kepada masyarakat tentang jenis-jenis tanaman obat yang mudah ditanam sendiri di rumah. Penanaman Toga tersebut memanfaatkan lahan kosong yang ada di Balai Serbaguna Desa Jurong.

Terdapat 7 tanaman obat yang ditanam di lahan balai serbaguna tersebut yaitu temulawak, kencur, kunyit putih, temu putih, temu ireng, sereh, serta jeruk nipis. Selain tanaman obat, mahasiswa KKN-PPM kelompok 67 tersebut juga menanam dua jenis tanaman hias seperti pucuk merah dan tanaman hias brokoli kuning yang ditanam juga dilahan yang sama.

Subhan ST, MSc selaku DPL kelompok 67 mengapresiasi kegiatan penanaman ini. Diharapkan semoga tanaman tersebut tumbuh dengan baik sehingga dapat bermanfaat bagi masyarakat.

Selain itu ia juga berharap kegiatan penanaman Toga tersebut dapat memotivasi masyarakat untuk ikut menanam tanaman obat di rumah masing-masing. Sebab, menurutnya tiap keluarga perlu memiliki tanaman yang dapat dijadikan obat sebagai pertolongan pertama ketika sakit. (Indah Rahmania/rcd)

banner 970x150 banner 970x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *