PATRIOTNUSANTARANEWS.COM | TANGERANG SELATAN – Dosen Teknik Mesin Universitas Pamulang (UNPAM) yang tergabung dalam kelompok Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) mengadakan Pelatihan alat ukur presisi kepada siswa-siswi di SMKN 5 Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten, Kamis 24/11/2023.
PKM diketuai oleh Bapak Tatang suryana, Bapak Ahmad Maulana sebayang, dan Ibu Nurul Ashri, serta beberapa Mahasiswa semester lima Universitas Pamulang.
Sosialisasi ini melibatkan siswa – siswi kelas sepuluh (X) yang tergabung pada sekolah SMKN 5 Kota Tangerang selatan, dan dihadiri oleh Kepala sekolah SMKN 5 Kota Tangerang selatan Bapak H. Rohmani Yusuf, S.Pd., M.Pd, beserta Dewan guru selaku tuan rumah. Sosialisasi berjalan dengan lancar.
Ir. Tatang Suryana, M.T., beserta Tim PKM menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah sebuah bentuk kepedulian Dosen dalam menjalankan Tri Darma Universitas yang dilaksanakan secara berkesinambungan.
Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan tentang alat-alat ukur presisi yang tentunya sangat penting di fahami cara penggunaannya oleh para siswa jurusan teknik di SMKN 5 ini khususnya, selain itu juga sekaligus memberikan pelatihan secara langsung dengan mempraktekan cara menggunakannya yang dibimbing langsung oleh dosen dan mahasiswa dari Tim PKM Teknik mesin Unpam.
“Kami harap, para siswa dan siswi yang sudah mengikuti pelatihan tentang penggunaan alat ukur presisi ini otomatis dapat menggunakan pengetahuan ini di sekolah SMKN 5 dan Masyarakat umumnya” ujar Bapak Achmad Maulana selaku narasumber Tim PKM Dosen Teknik Mesin Universitas Pamulang, Tangerang Selatan.
Ketua Tim PKM Dosen Teknik Mesin Bapak Ir. Tatang Suryana, MT. di penghujung acara menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak atas pelaksanaan PKM di SMKN 5 Kota Tangerang Selatan, Pamulang, Tangerang Selatan, Banten.
“Saya berterima kasih kepada Bapak Kepala sekolah SMKN 5 Kota Tangerang selatan atas kerjasamanya menerima kami Tim Dosen teknik mesin unpam untuk melakukan PKM di sekolah SMKN 5 Kota Tangerang Selatan, Pamulang, Tangerang selatan – Banten ini kawasan,” ujarnya.
Pada kesempatan yang sama Kepala Sekolah SMKN 5 Kota Tangerang Selatan Bapak Haji Rohmani Yusuf, S.Pd, M.Pd sangat mengapresiasi kegiatan PKM Dosen universitas pamulang di SMK Negeri 5 Kota Tangerang Selatan dan sekitarnya.
“Kami juga sangat berterima kasih atas kegiatan Tim Dosen Prodi Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Pamulang yang telah melakukan sosialisasi dan pelatihan di Sekolah kami” ujarnya.
“Saya lihat siswa – siswi sangat antusias dengan adanya acara PKM ini” jelasnya. “Semoga ini bisa berkelanjutan,” harapnya.(Arfn)