Forum Lintas Ormas di DKI Jakarta Adakan Rapat Sambut Acara HUT RI ke-78

news605 Dilihat

PATRIOTNUSANTARANEWS.COM | JAKARTA – Beberapa Organisasi Masyarakat (Ormas) yang ada di DKI Jakarta yang tergabung dalam wadah Forum Lintas Ormas (FLO) menghadiri acara rapat konsolidasi dan persiapan perayaan peringatan HUT RI – 78 tahun 2023, acara yang dilaksanakan di ruang rapat walikota Jakarta Utara, Jalan Yos Sudarso, Jakarta Utara, Kamis (27/7/2023).

Hadir dalam kesempatan tersebut Hj. Fahira Idris, selaku pembina FLO, Hadir pula Ormas KKPMP (Kesatuan Komando Pembela Merah Putih), Parmusi, IKBK, GANA, LMP, FORKABI, KMJA, Barisan Anak Daerah Betawi, BKPMI, PP, Kembang Latar, Bang Jafar, PPM, Sekda Lin, CAPA, KALIBER, SENKOM, GMBN, PPBR, JPKP, dan yang lainnya.

Dalam rapat tersebut , Ketua FLO H.Juaini menuturkan Alhamdulillah dengan niat baik kita untuk sama- sama memajukan FLO, kita bisa berkumpul disini mudah mudahan kedepan apa yang kita rencanakan bisa berjalan dengan lancar seperti yang diharapkan teman – teman semua.

“Dari hasil Rapat Persiapan Perayaan Peringatan HUT RI – 78 Tahun 2023, yang mana dengan kesepakatan bersama ketua panitia terpilih H. Misan Djaelani, Sekretaris Musa Marasabesi, bendahara Syamsudin, Semoga Acara kemerdekaan nanti bisa berjalan dengan semestinya,” ujarnya

Masih lanjutnya, H. Juaini juga mengundang teman – teman Ormas yang tergabung di Forum Lintas Ormas, di acara Wedding nya pada tanggal 5 Agustus.

“Teman – teman Ormas boleh memakai seragam ormasnya masing – masing agar bisa saling mengenal dengan ormas yang lain,” ucapnya.

Ketua Ormas KKPMP MAWIL DKI Jakarta, H. Zainal Abidin ia mengatakan, dalam pertemuan ini saya sangat bangga bisa bersilaturahmi dengan rekan – rekan Ormas yang lain dan saya turut mendukung demi kemajuan FLO DKI Jakarta.

“Semoga acara peringatan HUT RI nanti bisa berjalan dengan lancar dan kedepannya Forum lintas Ormas bisa semakin Sukses dan jaya selalu,” tutupnya.(Machfi.Bm)

banner 970x150 banner 970x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *